Rabu, 28 Februari 2024

Inter Milan yang Tidak Mudah Dikalahkan

 Inter Milan yang Tidak Mudah Dikalahkan

Inter Milan menang saat menjamu Atalanta di Giuseppe Meazza pada laga tunda pekan ke-21 Serie A 2023/2024, Kamis (29/2/2024). Pertandingan Inter vs Atalanta ini berakhir dengan skor 4-0.

Gol-gol Inter ke gawang Atalanta diciptakan oleh Matteo Darmian menit 26, Lautaro Martinez menit 45, Federico Dimarco menit 54, dan Davide Frattesi menit 71.

Di Serie A musim ini, Inter telah mengumpulkan 69 poin. Inter menang 22 kali, seri tiga kali, dan baru kalah satu kali (M22 S3 K1).

Tim asuhan Simone Inzaghi itu tidak mudah dikalahkan. Satu-satunya kekalahan mereka sejauh ini adalah 1-2 saat menjamu Sassuolo pada pekan ke-6.

Inter 20 Laga Tak Terkalahkan

Dengan kemenangan atas Atalanta, berarti Inter tak terkalahkan dalam 20 laga terakhir di Serie A. Inter 17 kali menang dan tiga kali imbang.

Berikutnya: Inter vs Genoa

Inter Milan di Serie A 2023/2024 sejauh ini



Pertandingan: 26

Menang: 22

Seri: 3

Kalah: 1

Gol: 67

Kebobolan: 12.

Berikutnya, Inter masih akan main kandang. Inter akan ditantang Genoa (5/3/2024).

Selasa, 27 Februari 2024

Menang 6-2, Haaland 5 gol, De Bruyne 4 assist: Manchester City seperti permainan PS

 Menang 6-2, Haaland 5 gol, De Bruyne 4 assist: Manchester City seperti permainan PS

Manchester City terlihat seperti tim yang diedit di PlayStation (PS). Mereka menyapu bersih gawang lawan dengan mudah dan mencetak enam gol berkat penampilan luar biasa dua pemainnya, Kevin De Bruyne dan Erling Haaland.

Manchester City bertandang ke Luton Town di Kenilworth Road pada Rabu dini hari (28 Februari 2024) untuk laga putaran kelima babak 16 besar Piala FA 2023/2024. Pertandingan ini diperkirakan akan berlangsung sepihak. Meski begitu, tidak ada yang menyangka Manchester City akan tampil superior. Luton melawan tetapi tidak bisa berbuat apa-apa. Pasukan Pep Guardiola meraih kemenangan gemilang 6-2.

Kali ini Erling Haaland mencetak lima gol, lima kali berturut-turut (3', 18', 40', 55', 58') untuk membungkam lawannya, Mateo Kova. Satu gol lagi dari Cic (72'). Sementara Luton membalasnya dengan aksi Jordan Clark (45, 52). Kemenangan ini mengamankan tempat Manchester City di perempat final Piala FA 2023/2024.

Manchester City seperti bermain PS

Di atas kertas, level Manchester City masih lebih tinggi dari Luton Town, namun tidak ada yang menyangka kesenjangannya akan begitu besar. Ingat, Luton juga bermain di Liga Inggris, bukan di kasta kedua atau ketiga. Statistik menunjukkan, Manchester City total melepaskan 17 tembakan, 15 di antaranya tepat sasaran. Luton pun membalas dengan 14 tembakan dan 7 tembakan tepat sasaran. Namun, efisiensi ofensif Manchester City sangat berbeda.

Manchester City melakukan 15 tembakan ke gawang, 7 diantaranya tembakan Harland dan 5 diantaranya gol. Kevin De Bruyne mencetak empat gol pertama Haaland, gol kelima tercipta berkat umpan Bernardo Silva. Mencetak 5 gol dalam satu pertandingan Piala FA membuktikan ketangguhan Haaland. Selain itu, De Bruyne juga menyumbang 4 assist. Luton Town mungkin tidak bermain terlalu buruk, tapi kali ini mereka harus mengakui bahwa perbedaan levelnya terlalu kentara. Manchester City seperti bermain PS!

Susunan pemain

LUTON (3-4-2-1): Krul; Bell (39' Johnson), Mengi, Burke; Doughty, Barkley, Clark (62' Mpanzu), Ogbene (62' Hashioka); Chong, Morris; Woodrow (56' Townsend)


Pelatih: Rob Edwards


MAN CITY (4-2-3-1): Ortega; Ake (77' Gomez), Akanji, Stones (77' Bobb), Walker; Nunes, Kovacic; Grealish (38' Doku), Silva (77' Lewis), De Bruyne; Haaland (77' Alvarez)


Pelatih: Josep Guardiola


Hasil dan jadwal FA Cup 2023/2024

Putaran kelima/16 besar


Rabu, 28 Februari 2024

Coventry 5-0 Maidstone United

Bournemouth 0-1 Leicester City

Blackburn Rovers 1-1 Newcastle (pen. 3-4)

Luton Town 2-6 Man City


Kamis, 29 Februari 2024

02.30 WIB - Chelsea vs Leeds United

02.45 WIB - Nottm Forest vs Man United

02.45 WIB - Wolves vs Brighton

03.00 WIB - Liverpool vs Southampton












Minggu, 25 Februari 2024

Liverpool Juara Carabao Cup 2023/2024

Liverpool Juara Carabao Cup 2023/2024

Liverpool berhasil keluar sebagai juara Carabao Cup 2023/2024. The Reds menundukkan Chelsea dengan skor tipis 1-0 lewat drama 120 menit dan gol di menit akhir.

Minggu (25/2/2024), duel Chelsea vs Liverpool tersaji di Wembley Stadium dalam final Carabao Cup 2023/2024. Pertandingan berlangsung intens, kedua tim memberikan level permainan terbaiknya. Laga sempat diwarnai gol-gol yang dianulir, baik dari Chelsea maupun dari Liverpool. The reds lebih sering mengancam, tapi Chelsea pun selalu berbahaya dalam skema serangan balik.

Kali ini laga terkunci 0-0 dalam 90 menit waktu normal. Dilanjutkan ke extra time, Virgil van Dijk keluar sebagai pahlawan Liverpool dengan mencetak gol tunggal di menit ke-118. Kemenangan ini mengantar Liverpool meraih trofi pertama di musim 2023/2024.

Trofi Carabao Cup musim ini adalah trofi kedua persembahan Jurgen Klopp selama menangani Liverpool. Manajer asal Jerman itu bakal meninggalkan tim di akhir musim ini dengan kepala tegak.

Klopp pertama kali membawa Liverpool menjuarai Carabao Cup pada musim 2021/2022 lalu. Kini, setelah dua tahun, dia kembali berhasil mempersembahkan trofi tersebut, dengan dramatis pula. Secara keseluruhan, ini adalah trofi Piala Liga ke-10 dalam sejarah Liverpool. The Reds resmi jadi tim yang paling sering menjuarai Piala Liga dalam sejarah kompetisi tersebut.

Dari sudut padang Jurgen Klopp, apa yang terjadi di final Carabao Cup 2023/2024 adalah hal gila. Klopp tidak pernah punya bayangan akan memainkan pemain berusia belasan tahun pada laga final. Liverpool berjumpa Chelsea pada final Carabao Cup 2023/2024 di Stadion Wembley, Minggu (25/2/2024) malam WIB. Laga ini berjalan sangat sengit, Liverpool menang 1-0 lewat situasi yang dramatis.

Skor masih 0-0 ketika waktu normal usai. Laga harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu. Virgil van Dijk tampil sebagai pahlawan. Pada menit ke-118, Van Dijk mencetak gol lewat situasi sepak sudut. Bagi Liverpool, ini adalah kemenangan yang spesial. Sebab, The Reds menang ketika banyak pemain kunci mereka harus absen karena cedera. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

Komposisi Pemain Liverpool di Final Carabao Cup

Liverpool tidak bisa tampil dengan pemain terbaiknya di final Carabao Cup. Mohamed Salah, Alisson dan Trent Alexander-Arnold mengalami cedera. Darwin Nunez dan Diogo Jota juga absen karena alasan yang sama. Klopp harus berkompromi dengan daftar cedera dan memainkan banyak pemain pelapis. Harvey Elliot, Conor Bradley, dan Kelleher dimainkan sejak menit awal.

Namun, yang bikin geleng-geleng kepala, adalah daftar pemain cadangan Liverpool. Nama-nama yang mungkin belum cukup populer seperti Jarrel Quansah, James McConnell, Jayden Danns, dan Bobby Clark berada di bangku cadangan.

Pada akhirnya, mereka tidak sekadar duduk di bangku cadangan. Liverpool mengakhiri laga dengan tiga pemain belasan tahun di lapangan. Mereka adalah Clark (19), Danns (18), dan McConnell (19).

Kegilaan Jurgen Klopp di Final Carabao Cup

Pantas jika Jurgen Klopp merasa gelar Carabao Cup 2023/2024 punya kesan khusus. Sebab, Liverpool meraihnya dengan komposisi pemain yang 'gila'. The Reds memainkan banyak pemain akademi dan pelapis.
"Apa yang terjadi di sini benar-benar gila, hal-hal ini tidak mungkin terjadi. Tim, skuad, akademi yang berkarakter. Saya sangat bangga bisa menjadi bagian dari itu malam ini," kata Klopp dikutip dari BBC Sport.
"Yang paling gila adalah kami pantas juara. Kami mempunyai momen-momen keberuntungan, mereka mempunyai momen-momen keberuntungan. Para pemain tampil, itu sungguh keren," imbuh manajer asal Jerman itu.

David Raya Raih Penghargaan Golden Glove Premier League

 Arsenal boleh berbangga karena penjaga gawang terkemukanya, David Raya, telah resmi meraih penghargaan Golden Glove atau Sarung Tangan Emas...